EKSKLUSIF

Eksklusif.co - Berita Hari Ini Indonesia dan Dunia, Kabar Terbaru Terkini.

Iklan

Bantu Beban Warga Jelang Nataru, PAC IPK Kecamatan Bandar Bagikan Ratusan Paket Sembako

Eksklusif Co
Wednesday, 25 December 2024 | 21:42 WIB Last Updated 2024-12-25T14:42:51Z
Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun saat menggelar bakti sosial berupa pemberian bantuan seratus paket sembako kepada warga kurang mampu di sekitar Kota Perdagangan, Kecamatan Bandar pada Selasa (24/12/2024).

EKSKLUSIF.CO - Menjelang Natal 25 Desember 2024 dan Tahun Baru 1 Januari 2025, Organisasi Kepemudaan (OKP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun menggelar bakti sosial berupa pemberian bantuan seratus paket sembako kepada warga kurang mampu di sekitar Kota Perdagangan, Kecamatan Bandar pada Selasa (24/12/2024).

Ketua PAC Ikatan Pemuda Karya Kecamatan Bandar, Binsar Halomoan Sinaga mengatakan, kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan IPK ini sebagai bentuk kepedulian dan rasa empati kepada warga, khususnya masyarakat kurang mampu.

Menurut Halomoan, dalam suasana Natal saat ini harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan yang sangat tinggi, dan pihaknya bermaksud memberikan bantuan berupa sembako yang disalurkan kepada masyarakat kurang mampu agar dapat meringankan beban warga.


"Kami merasa prihatin saat menyambut Natal dan Tahun Baru harga sembako melambung tinggi, kami berharap paket sembako yang kami berikan dapat meringankan beban warga yang menerimanya," kata Binsar Halomoan Sinaga yang akrab disapa Pak Ebi Sinaga.

Salah satu warga penerima paket sembako, B Simbolon mengatakan, dirinya sangat menyambut baik bakti sosial yang dilakukan oleh PAC IPK Kecamatan Bandar. Selain itu, dirinya juga mengaku tidak menyangka akan menerima paket sembako dari pihak mana pun.

"Saya pribadi mengucapkan terima kasih kepada pengurus IPK Kecamatan Bandar yang telah memberikan bantuan sembako ini. Dengan adanya bantuan ini, beban saya berkurang dan saya dapat menyambut Natal dengan perasaan bahagia," ungkapnya.(lian)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bantu Beban Warga Jelang Nataru, PAC IPK Kecamatan Bandar Bagikan Ratusan Paket Sembako

No comments:

Trending Now

Iklan