EKSKLUSIF

Eksklusif.co - Berita Hari Ini Indonesia dan Dunia, Kabar Terbaru Terkini.

Iklan

Lapangan Bola Sei Bejangkar Diduga Jadi Tempat Judi Berkedok Pasar Malam, Warga Minta Kapolres Batu Bara Segera Bertindak

Eksklusif Co
Sunday, 13 October 2024 | 11:06 WIB Last Updated 2024-10-13T04:06:18Z
Suasana Pasar Malam di Lapangan Sepak Bola Desa Sei Bejangkar, Kecamatan Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara.

EKSKLUSIF.CO - Hal itu disampaikan warga agar Kapolres Batu Bara menutup tempat hiburan Pasar Malam yang berada tepatnya di Lapangan Sepak Bola Desa Sei Bejangkar, Kecamatan Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara. Pasalnya, warga sekitar lokasi khawatir maraknya dugaan perjudian di arena tempat hiburan pasar malam tersebut dapat berdampak buruk bagi mental anak usia sekolah. Apalagi, lokasi tempat hiburan pasar malam tersebut bersebelahan dengan Gedung sekolah SMP Swasta Sei Bejangkar.

Seorang warga yang tidak mau namanya dipublikasikan, kepada eksklusif.co menuturkan, pihak panitia pasar malam itu seolah hanya mencari keuntungan pribadi dan tidak memikirkan dampak buruk perjudian di lokasi itu terhadap perkembangan psikologis anak usia sekolah.

"Panitia pasar malam cuma mencari keuntungan pribadi tanpa memikirkan dampak psikologis bagi anak-anak usia sekolah yang datang menyaksikan berbagai jenis perjudian di lokasi pasar malam," kata warga tersebut, Sabtu (12/10/2024).

Menurutnya, setiap tahun lapangan bola Sei Bejangkar selalu menggelar hiburan pasar malam. Namun yang lebih parah, pasar malam di lokasi tersebut tidak hanya sebagai tempat hiburan saja, tetapi juga seolah dijadikan arena berbagai jenis permainan yang berujung pada perjudian.

"Modusya hiburan pasar malam, tapi hampir semua permainan di pasar malam itu berbau judi. Memang hadiahnya hanya rokok, minyak goreng, boneka, kipas angin dan lain sebagainya, tapi setiap pemain harus membayar dengan menggunakan uang," jelasnya.

Hal senada juga diutarakan seorang warga yang juga tidak mau disebutkan namanya, ia mengatakan bahwa permainan yang ada di pasar malam seperti Bola Gelinding, Lempar Gelang dan lain sebagainya itu hanya sebagai upaya untuk mengelabui masyarakat agar terlihat tidak sebagai perjudian.

Ia meminta Kapolres Batu Bara untuk mencabut izin pasar malam Sei Bejangkar karena dapat berdampak buruk bagi pertumbuhan mental anak-anak yang masih sekolah, di saat kondisi ekonomi sedang sulit seperti sekarang.

"Kita meminta Kapolres Batu Bara untuk segera menutup dan mencabut izin Pasar Malam Sei Bejangkar karena sarat dengan permainan judi, karena dapat berdampak buruk bagi pertumbuhan mental anak-anak yang masih sekolah," ujarnya.

Dharma Samosir
Editor: Yura
Copyright © 2024 EKSKLUSIF

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Lapangan Bola Sei Bejangkar Diduga Jadi Tempat Judi Berkedok Pasar Malam, Warga Minta Kapolres Batu Bara Segera Bertindak

No comments:

Trending Now

Iklan